Rakyat Indonesia dukung penuh kemerdekaan Palestina. Salah satunya dalam bentuk dukungan Indonesia untuk Global Sumud Flotilla [Indonesia for GSF]. Adalah gerakan bersama masyarakat Indonesia yang di dalamnya para mahasiswa, relawan, pengusaha, dan siapa saja di Indonesia yang mendukung aksi Global Sumud Flotilla [GSF] yang saat ini berjuang melawan blokade militer Israel dalam memberikan bantuan kemanusiaan ke masyarakat sipil di Gaza, Palestina.
Gerakan ini menyebarkan informasi tentang apa yang dilakukan oleh GSF saat ini melalui jejaring WahtsApp Group dan media sosial lainnya; mempengaruhi orang-orang berpengaruh di pemerintahan maupun pengusaha agar mendukung GSF serta menekan Israel atau pihak manapun yang tidak peduli terhadap masalah kemanusiaan melalui berbagai cara yang tidak melanggar hukum internasional dan melakukan komunikasi dengan para pihak yang akan mendukung atau bergabung dengan GSF.
“Tujuannya adalah terbangun kesadaran bahwa masalah kemanusiaan di Gaza dan di manapun adalah tanggungjawab kita bersama sebagai manusia, kita semua harus aktif berperan” kata Dr. Robi Nurhadi Dosen Hubungan Internasional, Universitas Nasional sekaligus Inisiator Indonesia for GSF
Selanjutnya, untuk mempermudah koordinasi geraka bersama, bisa bergabung dengan k klik:
https://chat.whatsapp.com/BRWSAeJJHTRGJxoUtRUtKn?mode=ems_copy_t
Semoga perjuangan kemanusiaan di Gaza berhasil!

Komentar